Kirim File Besar di WA ukuran 100Mb Lebih Tanpa Potong

ZOTUTORIAL.com - Aktivitas kirim video dan file besar di WA group maupun japri WhatsApp seringkali dilakukan. Mulai dari komunikasi WA dalam hal pekerjaan, group WA keluarga, grup nostalgia, alumni sekolah hingga grup gak penting juga turut andil meramaikan pesan WhatsApp Anda.


Ukuran Maksimal Kirim File-Video di WhatsApp


Disamping kelebihan dan populernya WhatsApp tetap memiliki sisi yang menjadi kekurangn yaitu kirim file lewat WA di batasi ukuranya, seperti yang banyak diketahui whatsapp membatasi ukuran file sebesar 100Mb untuk beberapa jenis dokumen seperti rar, pdf, zip, format video mp4, mp3, Avi dan lainya. 

Limited size ini juga berlaku untuk kirim file selain video, misalnya kirim Apk game melalui wa, kirim software, dan kirim file gambar, cdr, pdf, eps di wa, maka ukuranya juga dibatasi sebesar 100mb.

Sehingga pengguna yang memiliki ukuran video dan file lebih besar dari 100Mb tidak mengirimkan file melalui whatsapp secara langsung. Tentu ini akan menjadi kendala tersendiri bagi Anda yang sering membagikan data file melalui whatsapp.

Padahal video hasil render dan ukuran apk game saja bisa berukuran ratusan Mb hingga Gigabyte (GB) untuk satu apk game.


Kirim File dan Apk Game di WA ukuran Kurang dari 100MB


Jika file atau apk game milikmu berukuran kurang dari 100MB sobat bisa mengirim langsung dari directory folder ponselmu tanpa perlu memotong menjadi beberapa rar atau compress video dahulu, caranya:

  1. Kirim video melalui Document (jangan gallery).
  2. Cari file yang akan di kirim dari ponsel milikmu.
  3. Kemudian langsung kirim ke WA tujuan.
  4. Tunggu hingga WA 100% mengupload lampiran video.

Kirim File Video di WA by zotutorial.com


Cara Kirim File & Video Ukuran Besar di WhatsApp


Meski terkendala limit size file yang akan dikirimkan, untuk video yang di rekam dari hp secara langsung dan di kirimkan tanpa melalui pengeditan umumnya biarpun berukuran besar > 100mb tetap dapat di kirimkan tanpa potong video., dan whatsapp akan secara otomatis memampatkan ukuran video (compress).

Akan tetapi pada beberapa kasus file tidak dapat di kirimkan dengan peringatan limit 64Mb pada foto dan video, dan limit 100mb untuk jenis dokumen lain.

Anda tetap bisa mengirim file dan video berukuran besar dan panjang melalui WA yang bisa dilakukan dalam beberapa cara kirim video ukuran besar di WhatsApp seperti berikut.


Kirim File dan Video Besar di Whatsapp dengan Online Drive


Mengirimkan file apk dan video berukuran besar kedalam WhatsApp dapat dilakukan dengan menggunakan bantuan penyimpanan pihak ketiga.

Cloud Drive atau penyimpanan online (Google Drive, dropbox, mediafire dll) juga biasa digunakan untuk mengirim file ke WhatsApp, misalnya kirim Apk game berat berukuran besar ke WA maka bisa dilakukan dengan cara ini.

  • Buka aplikasi Google Drive di ponselmu.
  • Atau bisa juga dengan mengakses https://drive.google.com
  • Upload dahulu video atau file ke dalam Google Drive.
  • Setelah itu kirimkan Link file atau video untuk dibagikan (Share).
  • Jadi yang Anda kirimkan di WA dalam bentuk Link Video atau File.
  • Jika kamu menggunakan Google Drive.
  • Atur settingan Manage people and links ke Anoyone with the link.
  • Selanjutnya Copy Link dan dibagikan kedalam WA japri maupun WA group.

Cara Kirim File APK Game dan Video ukuran besar di WA by zotutorial.com


Dengan cara ini kamu bisa menyematkan video di WhatsApp ratusan Mb hingga Gb atau berapapun, tergantung kapasitas penyimpanan online yang Anda gunakan.


Kirim Video ke WA melalui YouTube (Share Video)


Pada konten youtube biasanya ada video yang menarik untuk di kirim ke yang lain. Jika ingin membagikan video dari youtube ke WA caranya mudah, hanya dengan membagikan melalui tombol share di bawah video Youtube ke japri dan grup WA.

Membagikan video youtube ke WA sering dilakukan karena praktis dan tanpa perlu menguload video dari wa, karena dari video yang telah ada di youtube bisa langsung siap untuk di bagikan ke seseorang.

Namun jika anda memiliki video pribadi, tentu harus di upload dulu ke akun youtube milik Anda untuk kemudian di share.


Pilih Sesuai Kebutuhan


Dari beberapa cara mengirim video whatsapp diatas kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan pengiriman file video yang dibutuhkan. bila ukuranya kurang dari 100MB maka sobat bisa langsung mengirimkan dari ponsel.

Jika memiliki video pribadi hasil edit dari ponsel maka ukuranya akan besar tergantung dari durasi video, maka bisa melakukan upload ke drive online atau whatsapp dan mengirimkan link ke WA tujuan, semoga bermanfaat.
Tampilkan Komentar
Sembunyikan Komentar

0 Response to "Kirim File Besar di WA ukuran 100Mb Lebih Tanpa Potong"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close