Cara OFF WA Tanpa Mematikan Data dan WiFi di Android?
Menonaktifkan WhatsApp sementara waktu umumnya dilakukan pengguna ponsel dengan cara mematikan Wifi dan data internet sekaligus, dengan cara tersebut pastinya orang yang akan chat kamu akan centang satu dan mengira kamu sedang Mati hp nya atau tidak ada sinyal.
Tetapi kekurangan dengan cara diatas adalah semua akses internet Anda juga lumpuh karena keran data internet utama Anda matikan untuk seluruhnya. Hal lain yang juga bisa dilakukan adalah dengan Uninstall WhatsApp sementara waktu, tetapi cara ini juga beresiko dan tidak dianjurkan.
Maka cara lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan cara OFF WhatsApp sementara tanpa uninstall dengan mematikan data whatsapp saja, sehingga akses internet WA akan dimatikan khusus untuk aplikasi WhatsApp, sedangkan aplikasi lain masih bisa berjalan seperti Google, YouTube Instagram dan sosmed lainya.
Cara ini jauh lebih direkomendasikan jika kamu ingin menonaktifkan WA sementara tanpa uninstall dan mematikan data keseluruhan. Sehingga kamu tetap bisa beraktifitas dengan menggunakan Akses internet di hp untuk keperluan yang lain.
Alasan Menonaktifkan WA Sementara
Jika kamu adalah orang yang sangat sibuk dan terbilang penting pada lingkungan Anda, maka salah satu problem yang biasa dihadapi adalah banyak yang ingin terhubung denganmu untuk komunikasi suatu pekerjaan atau acara penting melalui jejaring pesan WhatsApp.
Saking banyaknya chat, terkadang kamu bisa terganggu dengan hal itu, padahal disatu sisi kamu sedang istirahat atau sedang menghadiri meeting penting. Maka langkah yang bisa kamu ambil adalah dengan menonaktifkan sementara WA dari pesan yang masuk.
Alasan lain off wa sementara adalah Anda tidak ingin terganggu dengan pesan japri dari seseorang mungkin berantem dengan pacar Anda, atau mungkin juga karena Anda di teror oleh seseorang melalui WhatsApp, maka bisa melakukan nonaktif WhatsApp sementara waktu.
Tentu kekurangan Anda off WA akan membuat tidak dapat terhubung dengan siapapun pengguna WhatsApp lain, hanya saja Anda bisa berkomunikasi menggunakan aplikasi lainya seperti Telegram, DM Instagram dan juga Facebook, berikut tips dari zotutorial.
Baca Juga : Cara Kirim WA Tanpa Save Nomor HP
Cara Off WA Tanpa Mematikan Data di Xiaomi
Nah tips berikut ini akan sangat membantu Anda untuk dapat menonaktifkan pesan whatsApp sejenak sehingga Akan mengira kamu tidak aktif ponselnya, kehabisa baterai atau juga kebahisan kuota.
- Tekan dan tahan Aplikasi WhatsApp di beranda Anda.
- Maka akan muncul info aplikasi (Info Apps) symbol i.
- Kemudian Tekan Force Stop terlebih dahulu.
- Klik pada bagian Restrict data usage.
- Hilangkan kedua centang pada Wi-Fi dan Mobile-Data.
- Klik Ok, maka WA otomatis akan nonaktif sementara waktu hingga kamu menghidupkan kembali.
Baca Juga : Cara Menghilangkan Centang Biru di WA
Cara Off WA Sementara di Xiaomi via Management Apps
Caranya sebenarnya hampir sama dengan cara pertama hanya saja melalui pengaturan Andorid (Settings).
- Buka Pengaturan Ponselmu dan pilih Manage Apps.
- Bisa juga aplikasi terinstall, lalu temukan WhatsApp dan klik.
- Selanjutnya tinggal ikuti seperti cara pertama diatas.
- Selesai dan WhatsApp akan mati sementara waktu dari akses jaringan internet.
Cukup mudah bukan, kamu bisa men-disable WA sementara agar terlihat off sementara waktu tanpa mematikan wifi dan data internet kamu secara sentral. Jangan lupa untuk menghidupkan kembali pada Wi-Fi dan Mobile Data agar dapat online dan aktif whatsapp kembali.
0 Response to "Cara OFF WA Tanpa Mematikan Data dan WiFi di Android?"
Post a Comment