5 Edit Foto Jadi Hitam Putih Menggunakan Photoshop CC/CS
Bagaimana cara edit foto agar warnanya jadi hitam putih menggunakan Adobe
Photoshop CC 2020 maupun CS6? Menggunakan aplikasi atau program editing foto
untuk manipulasi dan permak warna photo sudah lazim dilakukan dewasa kini, apalagi zaman sudah serba digital.
Apakah sobat pernah melakukan pengeditan menggunakan Adobe Photoshop untuk membuat foto
agar terlihat lebih menarik dan mulus enak dipandang hingga menipu mata di sosial media? Sesuai topik kali ini adalah bagaimana cara membuat agar warna foto menjadi hitam
putih untuk memberi efek vintage atau jadul.
Jadi bila edit warna foto pada photoshop umumnya menggunakan warna-warna yang
menarik dan memukau, tapi efek hitam putih ini sangat sederhana layaknya
mencetak gambar pada mesin foto copy hitam putih. Langkah pengeditan foto B/W
(Black & White) pada Photoshop ini juga sangat mudah dan bisa
dilakukan dengan beragam cara.
Perlu diketahui juga kualitas pengambilan gambar awal juga menentukan dan
mempengaruhi kualitas dari hasil foto black and white yang akan dihasilkan,
sebagai contoh pemotretan menggunakan kamera DSLR/Mirorrless dengan
menggunakan foto ponsel hp maka akan berbeda, apa lagi jika kualitas dynamic
range dari kamera ponsel tidak memadai.
Jadi pastikan saat pengambilan gambar menggunakan ponsel atur sebaik mungkin
mulai dari contras, exposure dan lainya agar hasil pengeditan lebih maksimal.
5 Edit Foto Jadi Hitam Putih Menggunakan Photoshop CC
Langsung saja simak 5 pilihan cara edit foto jadi hitam putih menggunakan
potoshop CC 2020, bagi anda pengguna Photoshop CS3, CS5, CS6 caranya sama
saja.
Edit Foto Hitam Putih Dengan Hue/Saturation
1. Buka foto pada Photoshop, klik menu Image – Adjustments –
Hue/Saturations.
2. Bisa juga dengan (Ctrl + U) sebagai pintasan keyboard.
3. Atur nilai Saturation menjadi -100, disini kamu bisa juga
mengatur Lightness sesuai kebutuhan.
Edit Foto Hitam Putih Dengan Fitur Black & White
1. Mirip cara diatas pilih tab Menu Image – Adjustments –
Black & White.
2. Bisa juga dengan perintah tombol (Alt + Shift + Ctrl + B).
3. Disitu kamu bisa menggunakan beragam Preset sesuai kebutuhan dan
mode Auto.
Edit Foto Hitam Putih Dengan Camera RAW
1. Pilih tab menu Filter – Camera RAW Filter (Shift + Ctrl + A)
2. Pada Profile pilih Monocrome.
3. Atur Exposure, contras, highlight dan lainya sesuai kebutuhan.
Foto Hitam Putih Dengan Mode Grayscale
1. Image – Mode – pilih Grayscale.
2. Bila muncul pop-up Message pilih Discard.
Kekurangannya cara ini tidak ada pengaturan untuk menyesuaikan tingkat hitam
& putih jika sudah di aplikasikan.
Foto Hitam Putih Dengan Perintah Desaturate
1. Klik menu bar Image – Adjustments – Desaturate (Ctrl + Shift + U)
2. Sama seperti grayscale cara ini tidak ada pengaturan untuk menyesuaikan
tingkat hitam & putih.
Beberapa pilihan metode diatas baru sebagian yang bisa kamu lakukan karena masih
ada beberpa cara lagi untuk membuat foto menjadi hitam putih, tetapi 5
cara diatas sudah cukup untuk anda gunakan untuk memaksimalkan mode BW
fotografi anda.
Meski kini sudah semakin canggih dan kamu bisa menggunakan ponsel untuk megedi
foto hitam putih sepeerti menggunakan Lightroom android, piscart, snapseed, PS
for android dan masih banyak lagi.
Namun cara edit menggunakan photoshop PC ini juga penting untuk sobat ketahui
jika ingin menekuni professional skill dalam bidang editing dan manipulasi
fotografi menggunakan Adobe Photoshop, karena fiturnya yang lengkap, selamat
mencoba sobat.
0 Response to "5 Edit Foto Jadi Hitam Putih Menggunakan Photoshop CC/CS"
Post a Comment