Review Speed FlashDisk SanDisk Ultra Dual Drive m3.0 - OTG Flash Drive

Test kecepatan flash disk atau speed test pada SanDisk Ultra Dual Drive m3.0 - OTG Flash Drive. Informasi mengenai speedtest suatu storage sudah umum dipublikasikan, biasanya para pengguna yang membutuhkan informasi ini tak lain adalah untuk mengetahui dan menguji seberapa handal perangkat yang ia gunakan, apakah sesuai dengan klaim sang produsen atau tidak.

Info speed biasanya juga tertera pada kemasan produk dibagian informasi, sehingga pengguna dapat mengetahui estimasi kecepatan transfer saat digunakan nantinya. Bila memiliki rencana untuk membeli tipe fd OTG Dual Drive m3.0 sandisk ini, referensi mengenai kecepatan baca tulis flashdisk tersebut bisa menjadi salah satu pertimbangan untuk sobat tentunya.

Flash Disk (FD) atau orang luar biasa menyebutnya Flash Drive. Test kecepatan baca tulis (read-write) pada suatu perangkat penyimpanan flashdisk tentu akan menunjukan hasil berbeda-beda pada tiap tipe jenis dan merek, ini karena berkaitan dengan jenis port USB 2.0 3.0 3.1 atau type C dan teknologi chip yang digunakan.

Artikel ini hanya akan membahas seberapa cepat hasil pengujian transfer data pada flashdisk sandisk ultra dual drive m3.0 ini menggunakan tool CrystalDiskMark jadi bukan opini penulis, sehingga kalian yang ingin membeli memperoleh refrensi informasi speed test nya. Sedangkan untuk unit flashdisk-nya sendiri penulis dapatkan di toko resmi dengan garansi 5 tahun pemakaian.

Test Kecepatan FlashDisk SanDisk Ultra OTG (Speed Test)

FlashDisk Sandisk Ultra Dual Drive m3.0 - OTG Flash Drive

Spesifikasi Flashdrive : 

  1. SanDisk Ultra Dual Drive m3.0
  2. Kapasitas 16 GB
  3. USB 3.0 & Micro USB
  4. Support OS Windows dan Android

Tools Pengujian yang digunakan berupa :

  1. Laptop – HDD 7200 rpm – Port USB 3.0
  2. CristalDiskMark 7 64-bit 
  3. Sebuah file ISO kali linux (2Gb) dan ISO windows 8.1 (3Gb)

Pada pengujian dengan Tools CristalDiskMark 7.0 menunjukan hasil sebagai berikut.

Speed Test FlashDisk Sandisk Ultra Dual Drive m3.0 OTG

Pengujian Transfer Data Keluar & Masuk FlashDisk


Test Tulis (Write)

  • Copy dari HDD Laptop Masuk ke Flashdisk SanDisk
  • Transfer file ISO linux sebesar 2 Gb Pada Port USB 3.0

Speed Test FlashDisk Sandisk Ultra Dual Drive m3.0 OTG
hasil write naik turun dengan maksimal speed di kisaran 11 MB/s


Test Baca (Read)

  • Copy dari Flashdisk SanDisk masuk ke HDD Laptop.
  • Transfer file ISO Windows 8.1 sebesar 3.1 Gb Pada Port USB 3.0.

Speed Test FlashDisk Sandisk Ultra Dual Drive m3.0 OTG
Read cukup stabil dengan speed di kisaran 31 MB/s.

Test ini tidak bagian dari promosi atau iklan melainkan sebagai pengguna seperti pada umumnya untuk berbagi informasi, jadi hasil test yang di sajikan real apa adanya untuk menambah referensi pengguna, semoga bermanfaat.
Tampilkan Komentar
Sembunyikan Komentar

0 Response to "Review Speed FlashDisk SanDisk Ultra Dual Drive m3.0 - OTG Flash Drive "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close